Apa itu Penyakit Kaki Gajah?

penyakit kaki gajah

Apa itu penyakit kaki gajah? penyakit kaki gajah adalah penyakit karena infeksi cacing filaria melalui nyamuk, nyamuk menularkan cacing ini dari puluhan jenis spesies.

Penyakit kaki gajah adalah penyakit menular dan mengerikan karena dapat menimbulkan cacat tetap pada anggota tubuh berupa pembesaran lengan, kaki, atau bahkan kelamin bisa terkena dampaknya ikut membesar.

Cacing filaria masuk ke dalam tubuh akan berkembang sampai bertahun tahun di dalam limfa, bila tidak segera ditangani secara medis maka efek cacat tubuh secara tetap atau permanen bisa terjadi.

Gejala penyakit kaki gajah secara umum adalah tubuh penderita infeksi mengalami panas atau demam, sakit luar biasa pada bagian tubuh seperti kaki dan tangan, kulit terasa gatal berwarna merah bekas gigitan nyamuk tersebut, muncul tonjolan-tonjolan kecil dalam jumlah banyak pada tangan dan kaki rentan dengan infeksi lainnya, kelenjar getah bening meradang disertai bengkak-bengkak dan semakin parah bila tidak segera ditangani oleh dokter.

siklus penyakit kaki gajah

Serangan infeksi penyakit kaki gajah akan menimbulkan bengkak bengkak pada bagian tubuh lainnya seperti pembengkakan payudara, bengkak bagian tungkai, penis menjadi bengkak dan membesar.

Penanganan dan cara mengobati penyakit kaki gajah dengan segera ke dokter atau rumah sakit untuk dilakukan pengobatan atau tindakan medis, obat-obatan penyakit ini secara umum adalah obat dietylkarbamasin, namun sebaiknya konsultasikan dengan dokter agar obat yang digunakan tepat sasaran, dosis, sesuai dengan keadaan penderita

Pencegahan penyakit kaki gajah adalah dengan pola hidup baik serta sehat, hindari nyamuk masuk ke dalam lingkungan kita seperti tempat kerja, rumah, atau kamar tempat kita beristirahat, bersihkan tempat-tempat tersebut agar tidak menjadi sarang nyamuk. Bersihkan secara rutin tempat kita, kamar mandi atau tempat air dan bagian lain berpotensi tumbuh kembang nyamuk.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Comment

Silahkan kirim Komentar...
Mohon Maaf Dilarang Komentar SPAM, Porno, Sara, Komentar tersebut akan segera kami hapus. terimakasih

Markup
  • Plese... comment with not link active and promo.
  • Insert code <i rel="code"> code </i>
  • Insert long code <i rel="pre"> code </i>
  • Insert quote <i rel="quote"> quote </i>
  • Insert images <i rel="image"> image URL </i>
  • Inser video [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Then parse code in box
  • © 2015 Simple SEO ✔